MTsN 1 Halteng: Visitasi AKMI Berjalan Lancar Dan Sukses
Humas MTs Negeri 1 Halteng
Global Administrator
25 Oktober 2024 0 Kali 74 Kali

Weda-Kamis (24/10/2024) Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Halmahera Tengah (MTsN 1 Halteng) mendapat giliran kunjungan dari bapak Yusri Siraju selaku visitor AKMI nasional.

Kunjungan ini dilakukan untuk menindaklanjuti hasil AKMI baik raport AKMI maupun tindak lanjut pada guru bimtek. Guru bimtek yang mengikuti pelatihan AKMI yaitu Bapak Suryadi Hatibin S.Pd dan Ibu Irmawati Umanahu S.Pd, pelatihan dilaksanakan secara online melalui zoom yang dimulai pada tanggal 14-18 Oktober 2024 lalu.


Dalam kunjungannya Bapak Yusri Siraju menyampaikan bahwa ia sangat puas sekali dengan hasil raport AKMI peserta didik dikarenakan diantara madrasah lainnya yang sudah ia kunjungi, menurutnya MTsN 1 Halteng memiliki nilai kemampuan literasi tertinggi dan terbaik diantara madrasah lainnya, sehingga membuatnya sangat kagum dengan pencapaian peserta didik ia berharap agar peserta didik ini harus di lakukan pendampingan. Selain itu ia juga menyampaikan bahwa pentingnya penerapan literasi baik kemampuan literasi membaca, numerasi,sains dan sosial budaya kepada peserta didik dan juga kepada guru tujuannya agar dapat meningkatkan mutu dalam dunia pendidikan"ujarnya".


AKMI merupakan evaluasi yang digunakan untuk memetakan mutu sistem pendidikan dengan menggunakan instrumen asesmen kompetensi. Kompetensi peserta didik yang diukur tersebut adalah Literasi Membaca, Literasi Numerasi, Literasi Sains, dan Literasi Sosial Budaya(Humas/IU).




LINK TERKAIT
    Humanitarian Journal